Dharma Nusantara: Jurnal Ilmiah Pemberdayaan dan Pengabdian kepada Masyarakat https://jurnal.stiki.ac.id/dharmanusantara <p><strong>Dharma Nusantara: Jurnal Ilmiah Pemberdayaan dan Pengabdian kepada Masyarakat</strong>, diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat STIKI Malang. Jurnal Pengabdian Masyarakat terbit Dua Kali setahun yaitu <strong>April</strong> dan <strong>Oktober</strong> yang membahas praktik dan proses pengabdian masyarakat. Jurnal Pengabdian Masyarakat menyediakan forum bagi akademisi dan praktisi untuk mengeksplorasi masalah dan merefleksikan praktik yang berkaitan dengan layanan pengabdian masyarakat. Jurnal Pengabdian Masyarakat adalah jurnal daring yang didedikasikan untuk publikasi artikel pengabdian masyarakat berkualitas tinggi yang berfokus pada implementasi layanan pengabdian kepada masyarakat.</p> en-US jurnal@stiki.ac.id (Siti Aminah) jurnal@stiki.ac.id (Addin Aditya) Mon, 20 Nov 2023 02:10:20 +0000 OJS 3.1.1.2 http://blogs.law.harvard.edu/tech/rss 60 Halaman Awal Dharma Nusantara Volume 1 No 2 Oktober 2023 https://jurnal.stiki.ac.id/dharmanusantara/article/view/1160 <p>Halaman Awal Dharma Nusantara Volume 1 No 2 Oktober 2023</p> ##submission.copyrightStatement## https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0/ https://jurnal.stiki.ac.id/dharmanusantara/article/view/1160 Fri, 02 Feb 2024 19:24:18 +0000 Implementasi Sistem Pelayanan Masyarakat Online (E-Service) Berbasis Google Form di Tingkat RT (Rukun Tetangga) https://jurnal.stiki.ac.id/dharmanusantara/article/view/932 <p>Sistem pelayanan masyarakat merupakan serangkaian kegiatan yang dilakukan oleh pemerintahan untuk memberikan fasilitas ataupun pelayanan yang baik dan efektif kepada masyarakat dalam berbagai bidang. Saat ini masih banyak pendataan serta pelayanan yang diterapkan masih menggunakan sistem manual yang terbilang kurang efisien. Maka dari itu pelaksana melakukan pelaksanaan dengan membuat program <em>Database</em> menggunakan <em>Google Form</em> serta mengimplementasikan Sistem Pelayanan Masyarakat Online <em>(E-Service)</em> di tingkat RT (Rukun Tetangga). Pelaksanaan ini menggunakan metode pendekatan Kualitatif yang bersifat Deskriptif. Hal tersebut pelaksana lakukan agar mendapatkan hasil yang akurat, baik itu hasil uji coba maupun hasil akhir. Hasil dari pelaksanaan tersebut adalah <em>Database</em> menggunakan <em>Google Form</em> untuk mempermudah dalam mengelola data saat melakukan kegiatan pelayanan surat - menyurat dan pendataan masyarakat. Saran dari pelaksana yaitu pentingnya kesadaran akan adanya perkembangan teknologi sangat dibutuhkan guna untuk memudahkan kegiatan atau aktivitas masyarakat khususnya dalam kegiatan pendataan maupun pelayanan sehingga dalam melakukan hal tersebut lebih memangkas waktu atau jam operasional yang nantinya akan lebih efisien dan lebih efektif.</p> Ronald David Marcus ##submission.copyrightStatement## https://jurnal.stiki.ac.id/dharmanusantara/article/view/932 Wed, 15 Nov 2023 08:25:46 +0000 Pelatihan Aksesibilitas Siswa Berkebutuhan Khusus untuk Guru pada KB- RA Terapi Tazkiyah Malang Berbasis Augmented Reality https://jurnal.stiki.ac.id/dharmanusantara/article/view/1005 <p>KB-RA-TERAPI TAZKIYAH memiliki Kelompok Bermain (KB) yang setara dengan PAUD dengan jumlah 12 siswa, dengan rentang usia mulai 2 – 4 tahun, RA setara dengan TK terbagi menjadi 2 kelas yaitu kelas A 15 siswa dengan rentang usia 4 – 5 tahun dan kelas B 35 siswa dengan rentang usia 5 - 7 tahun. KB-RA ini juga memberikan kesempatan bagi anak anak berkebutuhan khusus seperti tuna netra, tuna rungu, Attention Deficit Hyperactivity Disorder &nbsp;(ADHD) atau Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) untuk mendapatkan kesempatan yang sama belajar sehingga sekolah ini diberi nama KB-RA-TERAPI TAZKIYAH. Saat ini memiliki 10 ABK yang di rekomendasikan oleh Rumah Sakit Hermina Malang.&nbsp;Pengabdi ingin memberikan media pembelajaran yang bermanfaat bagi semua siswa, baik yang normal maupun yang berkebutuhan khusus. Kegiatan pengabdian masyarakat berupa Pelatihan membuat media pembelajaran Augmented Reality (AR) pada guru pengajar. Penerapan pelatihan ini untuk memudahkan guru dalam mengajar pada siswa yang memiliki perbedaan usia, kondisi siswa normal dan siswa berkebutuhan khusus yang berada pada kelas yang sama dengan siswa yang lainnya.&nbsp;Metode yang diterapkan adalah ceramah, pelatihan dan keterampilan serta pendampingan. Metode ceramah dan keterampilan dipilih untuk memberikan wawasan dan kreatif serta dalam membuat media pembelajaran dengan bantuan aplikasi sebagai sarana dalam memotivasi dan memudahkan dalam menyampaikan informasi serta mengenalkan berbagai karakter pada siswa.&nbsp;Hasil yang&nbsp;diperoleh mitra dengan adanya kegiatan ini adalah: 1) Mendapatkan pengetahuan kreativitas dan keterampilan berbagai media pembelajaran dengan bantuan aplikasi, 2) Mitra mampu&nbsp;mengaplikasikan dalam pengajaran dengan beberapa alat bantu&nbsp;yang menarik menggunakan Media AR.</p> Subari Subari, Adita Ayu Kusumasari, Nira Radita ##submission.copyrightStatement## https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0/ https://jurnal.stiki.ac.id/dharmanusantara/article/view/1005 Fri, 12 Jan 2024 08:37:33 +0000 Peningkatan Kompetensi Guru di Era Digital dalam Penerapan Pembelajaran Berbasis Teknologi Informasi https://jurnal.stiki.ac.id/dharmanusantara/article/view/1157 <p>Memasuki era pendidikan digital, SMA Kristen YBPK Sitiarjo telah menanggapi transformasi tersebut dengan menginisiasi upaya peningkatan kompetensi guru dan integrasi teknologi informasi dalam proses pembelajaran. Melalui kegiatam pengabdian ini, 14 (empat belas) guru terlibat dalam workshop yang mencakup pembelajaran berbasis teknologi informasi, pembelajaran campuran, dan konsep flipped classroom. Meskipun menghadapi tantangan keterbatasan akses internet dan perangkat siswa, guru menunjukkan antusiasme dan minat terhadap pemanfaatan teknologi. Kuesioner hasil workshop menyoroti penggunaan metode pembelajaran dan aplikasi daring, namun juga mengungkapkan kendala terkait keterampilan guru dalam pembelajaran daring. Meskipun demikian, kesadaran guru terhadap pentingnya teknologi informasi dalam meningkatkan daya saing sekolah sangat mencolok. Hasil kuesioner membuktikan bahwa guru telah menerapkan pembelajaran daring dengan menggunakan berbagai metode dan aplikasi, seperti Google Classroom dan aplikasi komunikasi seperti WhatsApp dan Telegram. Keterbatasan perangkat dan koneksi internet menjadi kendala utama, namun guru dan siswa menunjukkan komitmen untuk mengatasi hambatan ini. Artikel ini menekankan perlunya pelatihan lanjutan dan pendekatan berkelanjutan untuk mendukung integrasi teknologi informasi dalam pembelajaran di SMA Kristen YBPK Sitiarjo. Upaya ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan pembelajaran yang berpusat pada siswa, interaktif, dan mendukung perkembangan kemampuan siswa di era digital saat ini.</p> Zusana E. Pudyastuti, Jozua F Palandi, Nara Sari ##submission.copyrightStatement## https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0/ https://jurnal.stiki.ac.id/dharmanusantara/article/view/1157 Fri, 02 Feb 2024 08:59:41 +0000 Workshop Pengenalan Bahasa Pemrograman Python untuk Data Sains https://jurnal.stiki.ac.id/dharmanusantara/article/view/1158 <p>Paper ini membahas pentingnya Python dalam pendidikan data sains, khususnya untuk mengatasi kesenjangan literasi di Indonesia. Dengan fokus pada metodologi pengajaran praktis melalui pembelajaran berbasis proyek dan studi kasus dunia nyata, paper ini menyoroti keberhasilan kegiatan dalam meningkatkan pemahaman dan keterampilan peserta dalam menggunakan Python untuk data sains. Hasil kegiatan, termasuk partisipasi peserta, feedback, dan dampak terhadap literasi data sains, dibahas secara mendalam. Paper ini juga menawarkan arah untuk inisiatif pendidikan serupa di masa depan, termasuk pemanfaatan platform online untuk mencapai jangkauan yang lebih luas dan pembelajaran yang lebih mendalam.</p> Mukhlis Amien ##submission.copyrightStatement## https://jurnal.stiki.ac.id/dharmanusantara/article/view/1158 Fri, 02 Feb 2024 09:33:04 +0000 Penerapan Desain Kemasan yang Efisien dan Ekonomis untuk Sayur Mayur pada Produk Bada https://jurnal.stiki.ac.id/dharmanusantara/article/view/1161 <p>Peningkatan kesadaran masyarakat akan pentingnya gaya hidup sehat telah mendorong pergeseran signifikan dalam pola konsumsi makanan, terutama sayur-mayur. Produk Bada sebagai penyedia berbagai jenis sayur-mayur berupaya memenuhi tuntutan pasar yang semakin meningkat. Tantangan yang dihadapi adalah bagaimana mengintegrasikan ketahanan produk dan desain kemasan yang efisien tanpa mengorbankan kualitas. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi pemanfaatan ketahanan sayur melalui perancangan desain kemasan pada Produk Bada.Metodologi penelitian melibatkan analisis &nbsp;UCD <em>(User &nbsp;&nbsp;Centered &nbsp;&nbsp;Design)</em>, dengan mempertimbangkan kualitas sayur-mayur, serta aspek teknis dan ekonomis desain kemasan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa desain kemasan yang mengutamakan ketahanan produk, efisiensi distribusi, dan kepraktisan konsumen dapat memberikan kontribusi positif terhadap citra produk dan keberlanjutan lingkungan. Pemanfaatan bahan kemasan yang ramah lingkungan juga menjadi fokus dalam meningkatkan aspek keberlanjutan produk.Hasil penelitian ini memberikan rekomendasi praktis bagi produk sayur-mayur pada Bada. Desainer kemasan untuk mengoptimalkan pemanfaatan ketahanan sayur melalui desain kemasan yang inovatif. Implikasi temuan ini menciptakan peluang untuk meningkatkan daya saing produk, memenuhi ekspektasi konsumen yang semakin tinggi, dan memberikan dampak positif terhadap lingkungan melalui praktik desain kemasan yang berkelanjutan.</p> Pujo Adi Prastyo, Yekti Asmoro Kanthi, Rina nurfitri ##submission.copyrightStatement## https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0/ https://jurnal.stiki.ac.id/dharmanusantara/article/view/1161 Tue, 06 Feb 2024 09:18:20 +0000