Desain Aransemen Suara pada Algoritma Genetika

##plugins.themes.bootstrap3.article.main##

Hendry Setiawan Windra Swastika Ossie Leona

Abstract

Aransemen suara ke dalam suara sopran, alto, tenor, dan bass memiliki susunan nada yang berbeda biasa dinyanyikan dalam paduan suara. Namun tidak semua penyanyi memiliki kemampuan mengaransemen suara, karena dibutuhkan teori seni suara. Untuk mengaransemen suara tersebut terdapat berbagai variasi, sehingga terdapat peluang untuk dilakukan dengan menggunakan Algoritma Genetika. Algoritma Genetika akan melakukan perulangan tahapan operasi yang ada di dalamnya untuk menghasilkan solusi yang semakin baik. Karena tiap kasus akan memiliki representasi solusi yang berbeda maka dilakukan representasi solusi untuk aransemen SATB serta mengevaluasi hasil dari representasi solusi tersebut.


Tahapan penelitian dimulai dengan mengubah nada dasar lagu yang menjadi acuan untuk suara sopran ke dalam string yang dimengerti oleh JFugue. Selanjtunya dengan mengetahui nilai algorithmic music, durasi dari JFugue, serta aturan dalam aransemen SATB disusunlah representasi solusi serta fungsi evaluasi dari representasi solusi SATB tersebut. Representasi yang telah diperoleh ini dapat digunakan dengan mengimplementasikan algoritma Genetika yang ada untuk mendapatkan SATB yang sesuai.

##plugins.themes.bootstrap3.article.details##

Section
Articles